Bitcoin Bisa Kembali Koreksi ke Harga $ 40 Ribu 

Share :

Portalkripto.com– Pasar sedikit bernafas lega setelah Bitcoin rebound ke harga $ 44 ribu. Secara psikologis, pasar mulai optimis setelah dua hari kebelakang dihantui kecemasan akan anjloknya harga aset kripto. 

Bitcoin naik sekitar 3,94% dalam 24 jam terakhir. Dengan peningkatan jumlah kapitalisasi pasar sebesar 3,41%. Sedangkan, dominasinya pun stagnan di level 41,8%. 

Momen pergerakan ini dinilai menjadi kunci bagi pergerakan BTC selanjutnya. Analis Portalkripto.com Arly Fauzi mengatakan, saat ini BTC telah memasuki resistance terdekatnya. Sebelumnya, garis tersebut menjadi titik support area konsolidasi Bitcoin.

Namun, berdasarkan analisanya, Arly mengatakan pada level ini Bitcoin bisa saja kembali terkoreksi ke level $ 40,211. Hal tersebut akan kecil kemungkinannya apabila pada penutupan pasar hari ini BTC mampu melanjutkan rebound ke level $ 44,715.

LIHAT JUGA: Altcoin Curi Panggung Saat Bitcoin Rebound ke Harga $ 44 Ribu

“Pada area harga 44,000 ada kemungkinan harga BTC akan koreksi lagi hingga ke level 40,211 atau akan meneruskan kenaikan harganya hingga menyentuh harmonic resistance nya pada area harga 44,715-46,284,” ujar Arly. 

Data On-Chain Masih Bullish, Tapi…

Gejolak pasar di awal pekan kemarin ternyata tidak mempengaruhi aksi pemegang jangka panjang untuk melikuidasi aset mereka. Akan tetapi, pemegang jangka pendek dan ritel nampak melakukan panic selling saat pasar goyah. 

Sejauh ini, berdasarkan data on-chain dari CryptoQuant menunjukkan sebagian besar penjualan berasal dari likuidasi dan penjualan kohort yang lebih singkat, sementara pemegang jangka panjang, penambang, dan entitas yang memegang koin lama terus menahan aset mereka. 

Kendati demikian, volatilitas jangka pendek kemungkinan akan berlanjut. Dikarenakan sejumlah sentimen di pasar global sedang berada pada pendulum ketidakpastian yang berkaitan dengan kebijakan moneter, data ekonomi, dan krisis utang Evergrande. 

PENULIS: IQBAL LAZUARDI/PORTALKRIPTO.COM