Harga Rontok, Rp3,7 Triliun BNB Hacker BSC Terancam Kena Likuidasi

Share :

Portalkripto.com — Hacker yang mengekploitasi BNB Smart Chain (BSC), terancam kena aksi likuidasi bila harga BNB terus turun. Penurunan harga akan membuat level kesehatan aset hacker menurun dan meningkatkan potensi protokol untuk melikuidasi agunan mereka.

Detektif kripto Lookonchain mencatat hacker tersebut saat ini memiliki 924.821 BNB senilai $249 juta atau Rp3,7 triliun. Aset tersebut dijadikan sebagai agunan yang terkunci di platform lending Venus Protocol.

Ratusan ribu keping BNB itu terancam dilikuidasi bila token native jaringan BSC tersebut terus turun hingga $220. Aset yang dijual akan ditawarkan kepada pengguna lain dengan harga diskon. Namun berdasarkan proposal Venus Protocol, likuidasi tidak akan terjadi secara otomatis dan hanya dapat dipicu oleh tim inti BSC.

Portofolio aset hacker BSC di Venus Protocol (Sumber: DeBank via Lookonchain)

Si hacker sendiri menyetor 900.000 BNB sebagai jaminan ke Venus Protocol setelah melakukan peretasan pada Oktober 2022 lalu. Mereka kemudian meminjam aset lain di protokol tersebut untuk menjalankan modus pencucian uang hasil curian.

Potensi likuidasi ini dapat dihindari ratusan miliar BNB ini dapat dihindari bila peretas menambah agunan atau membayar kembali pinjaman mereka. Namun pergerakan yang dilakukan peretas akan membuat posisinya terancam lantaran lebih rentan terlacak.

Berdasarkan data terkini, harga BNB ada di kisaran $260. Kejatuhan harga tersebut melanjutkan tren negatif yang sebelumnya dicatatkan BNB setelah Binance digugat oleh Securities and Exchange Commission (SEC) Amerika Serikat (AS) pada 5 Juni.

Data Coinglass menunjukkan ada sekitar $2,57 juta BNB yang dilikuidasi dalam 24 jam terakhir, di mana $1,87 juta BNB di antaranya dieksekusi dalam posisi long dan $697.000 sisanya dalam posisi short.

Penurunan tajam ini membuat harga BNB menyentuh level terendah dalam tiga bulan terakhir dan mendekati kisaran harga di awal tahun 2023. Sebelumnya, BNB sempat meroket ke titik pucuk di harga $348 pada pertengahan April.

Harga Venus (XVS) juga anjlok 8% dalam 24 jam terakhir. Namun bukan hanya BNB dan XVS yang mengalami penurunan yang tajam. Beberapa aset lain seperti ADA, MATIC, SOL, APE, KAVA, RNDR, juga mengalami hal serupa. Sedangkan koreksi yang dialami BTC, ETH, dan XRP terbilang tidak tajam.

Hacker BSC sendiri melakukan aksi culasnya pada 7 Oktober 2022. Peretas tersebut mengeksploitasi platform cross chain bridge BSC Token Hub yang menjembatani transfer token jaringan BEP2 ke BEP20.

Terdapat sekitar 2 juta BNB senilai $600 juta yang digondol peretas. Setelah peretasan, ia mengirim 920.000 BNB-nya untuk di-staking di Venus sehingga dapat meminjamkan sekitar $150 juta dalam bentuk stablecoin.