Pendiri Ethereum Sudah Cuan Rp 61 Miliar dari Investasi DOGE 

Share :

Portalkripto.com– Pendiri Ethereum Vitalik Buterin mengaku memiliki Dogecoin (DOGE) sejak tahun 2016. Saat itu ia membeli koin berlambang anjing shiba tersebut sebesar US$ 25 ribu atau setara dengan Rp 350 juta.

Hal tersebut ia ceritakan saat tampil di Lex Fridman Podcast beberapa hari yang lalu. Ia mengungkapkan pada investasi tersebut dirinya sudah mendapat keuntungan sekitar US$ 4,3 juta atau setara dengan Rp 61 miliar.

“Saya segera menelpon beberapa teman saya dan menyuruh mereka untuk menjual semuanya dan saya menjual setengah dari DOGE, dan saya mendapat $ 4,3 juta, menyumbangkan keuntungannya ke GiveDirectly, dan beberapa jam setelah saya melakukan ini, harganya turun kembali dari sekitar $0,07 menjadi $0,04,” ujar VItalik.

LIHAT JUGA: Empat Coin Potensial Juni 2021, Beserta Analisis Teknikalnya

Vitalik mengatakan ia sempat terkesan dengan komunitas DOGE saat awal-awal kemunculannya. Meskipun mendukung proyek tersebut sejak awal pengembangannya, Buterin menekankan bahwa dia tidak mengira Dogecoin akan menjadi coin arus utama saat ini.

“DOGE menjadi fenomena besar, di mana bahkan ada banyak orang yang pernah mendengar tentang DOGE yang belum pernah mendengar tentang Ethereum, adalah sesuatu yang bahkan tidak saya prediksi.”

Menurutnya, pembelian DOGE tersebut merupakan investasi terbaiknya sejauh ini. Bahkan, hingga saat ini ia masih menyimpan sekitar 50% dari pembelian DOGE pada tahun 2016.

“Itu adalah salah satu investasi terbaik yang pernah saya lakukan,” katanya.

LIHAT JUGA: Teknikal Analisis: Prediksi Harga Terendah Bitcoin

Dogecoin merupakan projek coin yang awalnya hanya dibuat untuk bersenang-senang. Awal kemunculannya, DOGE lebih dipandang sebagai meme dibanding aset crypto. 

Namun, di tahun 2020, DOGE menjelma sebagai koin potensial yang mendapat kapitalisasi pasar yang menakjubkan. Puncaknya, di awal tahun 2021, DOGE semakin populer seiring dengan gaung yang dihembuskan CEO Tesla Elon Musk. 

Saat ini DOGE berada di peringkat 6 besar Coinmarketcap berdasarkan kapitalisasi pasar. Kapitalisasi pasar DOGE saat ini sebesar US$44 miliar. 

 

Disclaimer:

Perdagangan atau investasi digital asset atau mata uang kripto (Bitcoin, Ethereum, dll) merupakan aktivitas beresiko tinggi. Sebelum memutuskan untuk mulai berinvestasi ketahui dulu resikonya. Perdagangan Digital Asset sebaiknya dilakukan pada platform exchange yang terdaftar di Bappebti.

Kami tidak memaksa Anda untuk membeli atau menjual aset digital ini, sebagai investasi, atau aksi mencari keuntungan. Pahami dulu lebih dalam sebelum memutuskan berinvestasi mata uang kripto.

Semua informasi di Portalkripto bukan bersifat financial advisor. Kami hanya mengiformasikan keadaan pasar atau keadaan ekonomi dan situasi global yang berkaitan dengan mata uang kripto beserta ekosistemnya.