Sejak Listing di Coinbase Pro DOGE Malah Anjlok 20%

Share :

Portalkripto.com– Dogecoin (DOGE) melewati pekan yang buruk. Selama tujuh hari terakhir atau sejak koin meme ini listing di Coinbase Pro harganya anjlok 20%. 

Pada perdagangan, Sabtu, 12 Juni 2021, berdasarkan data Coinmarketcap, DOGE diperdagangkan dengan harga rata-rata $0.3077 atau setara dengan Rp 4300. 

Pekan lalu, setelah Coinbase Pro, mengumumkan mendaftarkan DOGE, harga koin tersebut langsung melonjak lebih dari 30%. Bahkan, pertukaran crypto terbesar di AS ini pun mengiming-imingi hadiah koin senilai US$ 1,2 juta untuk merayakan koin bersimbol anjing shiba inu ini. 

Sejumlah analis menilai melambatnya pergerakan Dogecoin ini tak lepas dari sosok Elon Musk yang kini menjelma bak tokoh antagonis di komunitas cryptocurrency. 

LIHAT JUGA: Teknikal Analisis: Prediksi Harga Terendah Bitcoin

CEO Tesla ini sebelumnya telah menobatkan diri sebagai The Dogefather. Bahkan, sebelum pasar crash seperti saat ini, setiap cuitan Elon tentang DOGE, membuat harga koin ini terdongkrak.

Kendati demikian, selain DOGE sejumlah koin dengan kapitalisasi pasar terbesar pun mengalami musim yang buruk. Hal ini tak lepas dari performa Bitcoin yang memble setelah dihantam sejumlah sentimen sejak 19 Mei lalu. 

Disclaimer:

Perdagangan atau investasi digital asset atau mata uang kripto (Bitcoin, Ethereum, dll) merupakan aktivitas beresiko tinggi. Sebelum memutuskan untuk mulai berinvestasi ketahui dulu resikonya. Perdagangan Digital Asset sebaiknya dilakukan pada platform exchange yang terdaftar di Bappebti.

Kami tidak memaksa Anda untuk membeli atau menjual aset digital ini, sebagai investasi, atau aksi mencari keuntungan. Pahami dulu lebih dalam sebelum memutuskan berinvestasi mata uang kripto.

Semua informasi di Portalkripto bukan bersifat financial advisor. Kami hanya mengiformasikan keadaan pasar atau keadaan ekonomi dan situasi global yang berkaitan dengan mata uang kripto beserta ekosistemnya.