Portalkripto.com — Setelah anjlok hingga 80% pada akhir 2022, Solana (SOL) akhirnya kembali menemukan jalan di tahun ini. Dalam sepekan terakhir, harga SOL sudah naik hingga 45%, menurut data CoinMarketCapSitus web pelacakan harga yang paling direferensikan di dunia untuk aset kripto.
Ethereum killer ini kini diperdagangkan di harga $23,63 atau yang tertinggi sejak nilainya ambruk imbas dari kebangkrutan exchangeSebutan untuk situs web di mana kamu dapat membeli dan menjual aset kripto. kripto FTX pada November lalu.

Pada 2022, SOL mencatatkan penurunan tahunan yang pahit mencapai 94%. Nilainya bahkan turun tajam ke titik terendahnya dalam dua tahun terakhir di $8,17 dan terlempar dari daftar 10 kripto terbesar berdasarkan kapitalisasi pasar.
Setelah kondisinya membaik saat ini, pada Sabtu lalu, Solana berhasil mengungguli Polygon dan masuk ke daftar 10 kripto terbesar versi CoinMarketCapSitus web pelacakan harga yang paling direferensikan di dunia untuk aset kripto. Namun, Solana kembali ke posisi 11 pada Senin, 16 Januari 2023.
Kapitalisasi pasar Solana dan Polygon bersaing ketat dengan masing-masing mencapai $8,7 miliar dan $8,9 miliar. Jika Solana terus mengalami tren kenaikan, bukan tidak mungkin Polygon akan tersusul.
Meroket kembalinya SOL sedikit banyak terbantu oleh tokenAset Crypto yang dibangun pada Blockchain sebuah Coin berupa Smart Contract meme, BONK, yang diluncurkan pada Desember 2022. Para kolektor koin tampaknya cukup antusias menyambut BONK untuk bersanding dengan koin meme lainnya, seperti Dogecoin (DOGE) dan Shiba Inu (SHIB).
Di pekan pertama 2023, harga BONK melonjak hingga 3.300% ke level $0,00000487. Meski nilainya sudah turun hingga 69% sejak itu, kapitalisasi pasarnya masih cukup besar di $57 juta.
Faktor pendorong harga SOL lainnya adalah rencana migrasi ekosistem Helium ke blockchainSebuah rantai blok atau buku besar bersama di mana semua transaksi yang pernah terjadi dicatat secara permanen. Solana. Jaringan nirkabel yang menawarkan rewards kripto bagi pelanggan yang menggunakan layanan internet rumah ini dinilai bisa memberikan manfaat jangka panjang terhadap Solana.
Wallet Aktif Solana Naik Tiga Kali Lipat
Menurut data Messari, wallet aktif Solana naik lebih dari tiga kali lipat sejak FTX kolaps. Kenaikan mulai terlihat sejak Desember 2022.

Delphi Digital juga mengungkapkan, wallet aktif di decentralized exchange (DEX)Tempat pertukaran aset crypto yang terdesentralisasi jaringan Solana ikut naik hingga 83% sejak awal 2023. Menurut data itu, total wallet aktif DEX Solana naik dari 45.000 per hari menjadi 83.000 per hari.

Tingginya wallet aktif ini sejalan dengan aktivitas di blockchainSebuah rantai blok atau buku besar bersama di mana semua transaksi yang pernah terjadi dicatat secara permanen. Solana yang dilaporkan masih tetap tinggi meski diperkirakan 50 juta tokenAset Crypto yang dibangun pada Blockchain sebuah Coin berupa Smart Contract SOL masih terkunci di FTX.