Waspada Pencurian Aset Kripto di MetaMask Lewat Phising iCloud

Share :

Portalkripto.com — ConsenSys, pendiri wallet kripto MetaMask, mengeluarkan peringatan agar para pengguna Apple mewaspadai serangan phising melalui iCloud.

Peringatan yang dikeluarkan bagi pengguna iPhone, Mac, dan iPad ini berkaitan dengan sebuah pengaturan perangkat default.

Jika pengguna mengaktifkan backup data otomatis dalam aplikasi iCloud, maka password MetaMask yang terenkripsi akan ikut tersimpan di server Apple. Akun pengguna kemudian bisa menjadi sasaran kejahatan phising atau pencurian informasi pribadi.

MetaMask menyatakan, para pengguna Apple berisiko kehilangan aset digital mereka jika password yang digunakan tidak cukup kuat dan informasi pribadinya berhasil dicuri.

LEARN: Apa Perbedaan MetaMask dan Trust Wallet?

Laporan Korban

Peringatan yang dikeluarkan MetaMask tersebut berawal dari laporan seorang kolektor NFT yang menjadi korban phising. Melalui akun Twitter revive_dom, pada Jumat lalu korban mengaku kehilangan aset digital dan NFT senilai $650.000.

Korban mengatakan, ia sempat menerima beberapa SMS yang meminta untuk mengatur ulang password ID Apple miliknya. Ia juga menerima panggilan telepon yang mengklaim dari Apple, padahal pelaku penipuan.

Melalui panggilan telepon itu, korban memberikan kode verifikasi 6 digit kepada pelaku, sebagai bukti bahwa korban benar-benar pemilik ID Apple yang dimaksud.

Nahas, pelaku langsung menutup telepon usai mendapatkan kode tersebut dan tak lama mengakses akun MetaMask korban menggunakan data-data yang dicuri dari iCloud.

LIHAT JUGA: AS Keluarkan Peringatan tentang Aktivitas Crypto Berbahaya dari Korut

Kasus korban ini juga diungkap Serpent, pendiri proyek NFT DAPE. Ia mengatakan, total aset digital yang hilang berjumlah 132,86 ETH dan 152.400 USDT.

Serpent mengimbau agar masyarakat menggunakan cold wallet (wallet berbentuk fisik) untuk menyimpan aset digital dalam jumlah besar. Ia juga meminta agar kode verifikasi tidak diberikan kepada siapapun.

Berikut cara menonaktifkan backup data otomatis di iCloud, seperti dijelaskan MetaMask di akun Twitter resminya, dikutip Cointelegraph.

Cara nonaktifkan backup iCloud dengan klik Setting > Profile > iCloud > Manage Storage > Backups.

Cara agar iCloud tidak melakukan backup sendiri dengan klik Setting > Apple ID/iCloud > iCloud > iCloud Backup.