Lonjakan Pasar Altcoin: Ritel Senang, Analis Cemas

Share :

Portalkripto.com– Perdagangan altcoin di awal bulan September ini mendominasi tren bullish pasar crypto secara keseluruhan. Hingga saat ini total market cap crypto secara keseluruhan mencapai US$ 2,2 triliun. Sedangkan, perdagangan di pasar spot market mencapai US$ 1 triliun.

Analis JPMorgan mengatakan fenomena ini bisa menjadi alarm bagi pasar crypto. Karena menurutnya, kenaikan pasar pada Agustus ini berjalan tidak secara struktural, namun lebih cenderung aksi membabi buta yang dilakukan ritel.

“Pangsa altcoin terlihat agak meningkat menurut standar historis dan menurut kami itu lebih cenderung menjadi cerminan ‘mania’ investor ritel daripada cerminan tren naik struktural,” ujar laporan JPMorgan yang dikutip dari Market Insider, Sabtu, 4 September 2021.

Analis bank mencatat bahwa perdagangan altcoin sekarang menyumbang sekitar 33% dari total pasar cryptocurrency, naik sekitar 11% sejak awal Agustus.

Lonjakan pasar altcoin ini sebetulnya belum melampaui lonjakan di awal tahun 2021. Ketika itu, pangsa pasar altcoin naik dari 13% di bulan Januari kemudian naik mencapai 37,6% di bulan Mei. 

Rekor tertinggi untuk pangsa altcoin dari pasar cryptocurrency adalah 55% terlihat pada Januari 2018, karena bitcoin mulai turun dari rekor tertinggi $20.000.

LIHAT JUGA: Solana Salip Posisi Dogecoin Sebagai Cryptocurrency Terbesar Ketujuh

Meskipun banyak pedagang crypto yang senang dengan kenaikan harga ini, para analis justru khawatir dengan fenomena ini. Karena, kenaikan yang tidak struktural tidak akan bisa bertahan lama. 

Para analis membandingkan fenomena ini dengan situasi pasar modal Amerika Serikat yang tiba-tiba booming dengan mendapat arus masuk sebesar US$ 13 miliar pada awal tahun 2021. Situasi itu relevan dengan kondisi pasar crypto bulan ini. 

Para analis juga menyoroti arus masuk bersih investasi ritel ke saham Amerika Serikat, yang mencapai $13 miliar hingga Agustus dengan bantuan dari pedagang harian yang terinspirasi Reddit, menyusul rekor tertinggi $16 miliar pada bulan Juli. Mereka percaya kegilaan pembelian meluas ke NFT, keuangan terdesentralisasi (DeFi) dan platform kontrak pintar, termasuk Solana, Binance Smart Chain dan Cardano.

Investor spot telah mendorong beberapa altcoin utama jauh di atas harga tertinggi sepanjang masa sebelumnya. Cardano ( ADA ) diperdagangkan di atas $3 untuk pertama kalinya pada hari Kamis, dan Solana (SOL) naik lebih dari 400% sejak awal Agustus, menurut CoinMarketCap.

 

PENULIS: IQBAL LAZUARDI/PORTALKRIPTO.COM