DISCLAIMER: Bukan ajakan membeli! Investasi atau perdagangan aset crypto beresiko tinggi. Artikel ini hanya berisi informasi yang relevan mengenai aset kripto tertentu.
Portalkripto.com- Aset kripto Terra Luna menyentuh harga tertinggi sepanjang masa (all time high) pada perdagangan hari ini, Selasa, 29 Maret 2022. Token native dari blockchain Terra tersebut menyentuh harga $ 106,14 dan semakin mengukuhkan sebagai aset yang terbesar kedelapan versi Coinmarketcap dengan total kapitalisasi pasar $36,7 milyar.
Pergerakan harga LUNA terpantau sangat positif sejak Februari 2022. Performa dan perkembangan jaringan Terra sangat berpengaruh terhadap harga LUNA saat ini. Terra memilki stable coin bernama TerraUST yang saat ini cukup banyak digunakan setelah Theter USDT.
TerraUSD, mempunyai kapitalisasi pasar sebesar $16,2 miliar. Stable coin tersebut saat ini menjadi yang paling populer di antara pesaing mereka dan juga menempati peringkat stablecoin terdesentralisasi terbesar di depan DAI MakerDAO.
LIHAT JUGA:Akankah Bitcoin Lebaran Lebih Cepat Setelah Injak Harga $ 47 Ribu?
Diback Up oleh Bitcoin
Pergerakan harga LUNA saat ini berkaitan dengan berita bahwa Luna Foundation Guard (LFG)–organisasi nirlaba berbasis di Singapura yang mendukung jaringan Terra–telah membeli Bitcoin senilai $135 juta untuk mendukung stablecoin UST.
Dilansir Bloomberg , pembelian Bitcoin oleh LFG pada hari Senin kemarin, dilakukan dalam empat tahap. CEO LFG sekaligus pendiri dan CEO Terraform Labs, Do Kwon, mengonfirmasi bahwa perusahaannya telah membeli lebih dari $1 miliar Bitcoin sejak akhir Januari.
Pada saat laporan ini ditulis, alamat Bitcoin LFG menyimpan 27784,9 BTC atau kira-kira $1,32 miliar dengan harga saat ini.
LIHAT JUGA: AS Incar Pendapatan Pajak Aset Kripto $5 Milyar, Bagaimana Indonesia?
TerraUST memilki perbedaan dan keunikan dibanding stable coin yang lain. Apabila sebagian besat stable coin didukung oleh aksi greenback atau bergerak sesuai pergerakan dollar, TerraUST malah menggunakan standar BTC sebagai kebijakan moneternya.
Selain itu, UST sangat berkaitan dengan LUNA. Jika setiap kali seseorang mencetak UST, mereka juga harus membakar LUNA.
Kepada Bloomberg, Kwon mengatakan, cadangan Bitcoin akan membantu meningkatkan kemampuan UST. “Alasan mengapa kami sangat tertarik dengan Bitcoin adalah karena kami percaya bahwa BTC adalah aset cadangan digital terkuat,” kata Kwon awal bulan ini.
“UST akan menjadi mata uang asli internet pertama yang menerapkan standar Bitcoin sebagai bagian dari kebijakan moneternya.”
PENULIS: IQBAL LAZUARDI/PORTALKRIPTO.COM